Inilah Berbagai Kelebihan Jurusan RPL , Penasaran?

Kelebihan Jurusan RPL – Kemajuan teknologi saat ini mendorong banyak orang untuk terus meningkatkan keterampilan agar tidak tertinggal. Lowongan pekerjaan yang berhubungan dengan pemanfaatan teknologi ini pun sangat terbuka lebar. Ini membuat generasi muda di Indonesia menyukai belajar tentang teknologi, termasuk teknologi informasi dengan memilih jurusan SMK RPLG (Rekayasa Perangkat Lunak dan Gim).Berikut ini adalah informasi selengkapnya dari jeparatimes.

Semua Perusahaan Membutuhkan Tenaga IT

Setiap perusahaan atau industri bahkan instansi pemerintahan pasti membutuhkan tenaga IT, disinilah peran lulusan RPL sangat diperlukan. Pasalnya, tak semua orang diperusahaan atau industri tersebut, bisa melakukan pekerjaan yang memang hanya dikuasai oleh tenaga IT, misalnya saja seorang programmer yang membantu membuatkan semua sistem aplikasi yang diperlukan oleh perusahaan untuk memudahkan pekerjaan mereka.

Bisa Menjadi Startup Founder

Lulusan RPL tak harus melulu tentang mencari pekerjaan dan mondar-mandir melamar pekerjaan di berbagai perusahaan. Jago ngoding dan membuat berbagai web atau aplikasi menjadi nilai jual bagi lulusan ini untuk mantap mendirikan perusahaan startup.

Kerja Tak Harus Di Kantor

Siapa yang masih berpikir jika kerja harus datang ke kantor? Jurusan RPL membuktikan bahwa kerja tidak hanya harus dikantor lho. Bidang pekerjaan yang bisa disusupi oleh jurusan ini seperti programmer, bisa dilakukan dimana saja.Ngoding hanya perlu duduk santai dirumah didepan komputer dan ruangan ber-AC. Bahkan adanya pandemi ini, juga menjadi salah satu hal menguntungkan bagi lulusan ini, karena beberapa perusahaan menerapkan wfh (work from home) atau remote working.

Mudah Melanjutkan Kuliah

Saat ini, lulusan SMK sudah bisa melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi. Memilih jurusan RPL menjadi langkah terbaik jika ingin meneruskan ke kuliah ilmu komputer atau teknik informatika karena materi pembelajarannya yang bersifat lanjutan.

Ada Banyak Profesi Yang Bisa Dipilih

Bagi kamu yang memilih jurusan RPLG, kamu sangat beruntung karena ada banyak profesi yang bisa kamu pilih. Misalnya seperti IT consultant, web designer, game developer, system analyst, software tester hingga programmer. Profesi ini juga sangat dibutuhkan oleh banyak perusahaan dari berbagai industri. Diprediksikan, profesi-profesi di atas memiliki prospek karier yang panjang hingga di masa depan. Ini karena dunia digital dan komputer terus mengalami perkembangan dari waktu ke waktu. Kamu hanya perlu meningkatkan keterampilan sesuai dengan kebutuhan perusahaan di industri teknologi informasi ini.